SELAMAT DATANG DI SEKOLAH KAMI

SELAMAT DATANG DI SEKOLAH KAMI

PIMPINAN DAN SEGENAP STAF DENGAN SENANG HATI AKAN MENYAMBUT ANDA

VISI

Unggul dalam Prestasi, beriman dan bertaqwa, serta penguasaan terhadap Iptek dan seni.

MISI

Untuk mencapai visi tersebut diatas, sekolah menetapkan misi sebagai berikut:

1. Melaksanakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan yang mampu mengakomodasi kebutuhan peserta didik dan masyarakat.

2. Melaksanakan proses pembelajaran yang efektif dan efesien.

3. Melaksanakan kegiatan ekstrakurikuler yang mencakup pengembangan kompetensi, akhlak mulia, Iptek, dan pelestarian budaya.

4. Meningkatkan profesionalisme pendidik dan tenaga kependidikan.

5. Menyediakan sarana dan prasarana yang cukup memadai bagi terlaksananya proses pembelajaran.

Melaksanakan MBS secara utuh

SMP Neg. 1 Campalagian berada di wilayah Desa Bonde, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar. Gedung sekolah terbagi atas bagian barat dan bagian timur dengan dilintasi jalan poros Majene . Lokasi sekolah berdampingan dengan SDN No 001 Campalagian dan Puskesmas Campalagian dengan rombongan belajar berjumlah 19 kelas.

Kondisi wilayah sekitar merupakan daerah pantai dan sebagian besar orang tua siswa bermata pencaharian sebagai petani, nelayan, dan wiraswasta. Siswa-siswa SMP Neg. 1 Campalagian berasal dari wilayah sekitar yang meliputi beberapa desa, di antaranya Desa Bonde, Parappe, Pappang, Kenje, Lapeo, Lagi-Agi, Lampoko, dan Panyampa.


KEPALA SEKOLAH SMP NEG.1 CAMPALAGIAN

KEPALA SEKOLAH SMP NEG.1 CAMPALAGIAN
H. MUSTAFA, S.Pd. NIP.19611231 198301 1 079 PENDIDIKAN: S1 BAHASA INDONESIA ALAMAT : JL. TOILANG BONDE CAMPALAGIAN MEMILIKI DEDIKASI TINGGI, BAIK TERHADAP INSTITUSI MAUPUN KELUARGA.MENURUTNYA JABATAN YANG DIEMBANNYA HANYALAH SEKEDAR AMANAH YANG SEWAKTU-WAKTU AKAN DITINGGALKAN. PANDANGAN INILAH YANG MEMBUATNYA TAK AROGAN DAN DIKTATOR DALAM MENAKHODAI BAWAHANNYA

WAKIL KEPALA SEKOLAH

WAKIL KEPALA SEKOLAH
SYARIFUDDIN, S.Pd. NIP 19710315 199702 1 003 PENDIDIKAN : S1 BAHASA INDONESIA ALAMAT : JL. ULAMA NO 12 CAMPALAGIAN. MURAH SENYUM ADALAH CIRI KHASNYA. MUDAH BERGAUL TERHADAP SIAPA SAJA. KURIKULUM BERBASIS KURSUS ADALAH OBSESINYA. MENURUTNTA MATERI PELAJARAN YANG SANGAT SFESIFIK AKAN MUDAH DIKUASAI SISWA.

URUSAN KURIKULUM

URUSAN KURIKULUM
KAHARUDIN, S.Pd. NIP 19680421 199702 1 003. PENDIDIKAN : S1 FISIKA ALAMAT : JL. PENDIDIKAN Lr. 1 CAMPALAGIAN, EMAIL: kaharo_camp@yahoo.co.id - BAPAK 3 ANAK INI TAK PERNAH BERHENTI MENGURUSI SEGALA PERNAK-PERNIK SK BAGI TEMAN SEJAWATNYA. KELIHATAN SERIUS, TAPI JANGAN DISANGKA ORANGNYA TAK PERNAH BERCANDA. PENAMPILAN YANG BERWIBAWA MEMBUAT ORANG SEGAN, BAIK KAWAN MAUPUN LAWAN. JANGAN DITANYA, KALAU ANDA MENGAJAKNYA MAKAN COTO MAKASSAR. PASTI TAK KUASA MENOLAKNYA. ITU ADALAH SALAH SATU MAKANAN FAVORITNYA

URUSAN KESISWAAN

URUSAN KESISWAAN
MINWAL ALWI, S.Pd. NIP 19700416 199703 1 012 PENDIDIKAN : S 1 IPS ALAMAT : JL. UJUNG PAPPANG EMAIL : minwalcamp@yahoo.co.id SANG KACAMATA MINUS INI PALING AKRAB DENGAN HAMPIR SELURUH SISWA. BAGAIMANA TIDAK, MENGURUSI PORSENI, BEASISWA BERPRESTASI DAN BEASISWA MISKIN ADALAH PEKERJAAN RUTIN SETIAP TAHUNNYA. PENAMPILANNYA YANG "GURU BANGET" MENJADI KAYA AKAN BERBAGAI MODEL PEMBELAJARAN. DI MEJA KERJANYA TAK PERNAH KOSONG AKAN BUKU LATIHAN ANAK-ANAK YANG AKAN DIPERIKSANYA.

URUSAN SARANA DAN PRASARANA

URUSAN SARANA DAN PRASARANA
Dra. JASYANTI NIP 1968 199602 2 004 PENDIDIKAN : S1 SEJARAH. ALAMAT : JL. JAMBU LAPEO . POSTUR TUBUH YANG TINGGI DAN PADAT, PENAMPILAN ELEGAN MEMBUAT GURU YANG SATU INI SELALU TAMPAK CANTIK DAN MENAWAN. "HATI YANG PERAWAN" SALAH SATU FILM YANG MEMBUATNYA HARU BIRU. KESAMAAN PERISTIWA DALAM FILM TERSEBUT YANG MEMBUATNYA TERINGAT AKAN KENANGAN MASA LALU. MESKI DEMIKIAN, IA TETAP MENGANGGAP HARI INI ADALAH IMPIAN MENYATA YANG HARUS DITERIMA DENGAN PENUH KECINTAAN DAN KENIKMATAN

KEPALA LAB. KOMPUTER

KEPALA LAB. KOMPUTER
SOHIBAH SAIN, S.Pd. NIP. 19701231 199512 2 007 PENDIDIKAN : S1 MATEMATIKA ALAMAT : JL AMMANA MAJU,BONDE. SETIAP HARINYA BERJIBAKU DENGAN LAPTOP DAN MODEM UNTUK MENGUNDUH MATERI YANG TERKAIT DENGAN BIDANG STUDINYA. TAK SALAH, KALAU IA DIPERCAYAKAN SEBAGAI KEPALA LABORATORIUM KOMPUTER. KONSISTENSINYA DALAM MENGAJAR TAK DIPERLU LAGI DIPERTANYAKAN. BERBAGAI LOMBA TELAH DIIKUTINYA. DIA SALAH SATU GURU TELADAN TINGKAT SMP YANG DIMILIKI KAB. POLEWALI MANDAR TAHUN 2010.

PELATIH UPACARA BENDERA MERANGKAP WALI KELAS IX A

PELATIH UPACARA BENDERA MERANGKAP WALI KELAS IX A
SUKAMTO, S.Pd. NIP 19610908 198501 1 002 PENDIDIKAN : S1 PPKn ALAMAT : JL. RUMBIA BONDE CAMPALAGIAN. PRIA BERKUMIS TEBAL INI PUNYA KARAKTER SUARA SUPER BASS. TIDAK SALAH, KALAU ANAK-ANAK SISWA PADA NYALINYA CIUT KALO SUDAH DITEGUR. APALAGI KALO GLADI UPACARA HARI SENIN. MESKIPUN KELIHATAN GALAK, TAPI BELIAU SANGAT CARE DENGAN MAKHLUK MIKROORGANISME,. SOALNYA MEMANG BELIAU ADALAH GURU SENIOR BIOLOGI

WALI KELAS IX B

WALI KELAS IX B
ZAINUDDIN SAMTA NIP19560802 198102 1 006 GURU PENJASKES ALAMAT: JL. ANDI DEPU PARAPPE . SEJAK REMAJA, IA SUDAH MENUNJUKKAN KEMAMPUANNYA DIBIDANG KEOLAHRAGAAN. BERBAGAI PRESTASI PERNAH DIRAIHNYA. BERBEKAL DENGAN KEMAMPUAN TERSEBUT, GURU SENIOR INI MEMILIH JURUSAN OLAHRAGA DI PERGURUAN TINGGI. KINI IA TETAP DAPAT MENYALURKAN HOBBINYA LEWAT MELATIH ANAK-ANAK DALAM BEROLAHRAGA. SELAIN KEMAMPUAN TSB, DIMASA MUDA, JUGA AKTIF MENGIKUTI LOMBA MTQ. SISA-SISA KEJAYAANNYA DALAM MENGALUNKAN LANTUNAN QALAM ILAHI, IA SALURKAN LEWAT MENJADI MUAZIN DI MESJID-MESJID TEMPAT IA BERJAMAAH.

WALI KELAS VII C

WALI KELAS VII C
Hj. St. SAENAB NIP 1965 PENDIDIKAN : D2 BAHASA INGGRIS. ALAMAT : JL. MASDAR KENJE. TAK MAU DIKATAKAN BUTEK (BUTA TEKNOLOGI), GURU BAHASA NONINDONESIA INI SELALU NEMPEL DENGAN LAPTOP MININYA. BILA SUDAH BERADA DI NOTE BOOKNYA, TERASA KURANG MAKSIMAL TANPA DIDAMPINGI DENGAN SEGELAS KOPI PAHIT. KATANYA, KERJANYA KURANG MAKSIMAL TANPA MINUMAN ARABIQA INI. SELAIN SEBAGAI GURU, IA JUGA AKTIF SEBAGAI SEKRETARIS BADAN KONTAK MAJELIS TA'LIM CAMPALAGIAN. BELBAGAI PENGAJIAN DIKELOLANYA.

KOORDINATOR 7K

KOORDINATOR 7K
DJAWAD NIP 1966 PENDIDIKAN : D2 SENI RUPA ALAMAT : JL. POROS MAJENE LAMPOKO. PENGALAMANNYA SEBAGAI GURU DAERAH TERPENCIL DI MAMUJU, MEMBUATNYA HOBI BERTANI. DALAM MENGIMBASKAN ILMUNYA KEPADA ANAK-ANAK, UNSUR PERTANIAN MERUPAKAN SALAH SATU OBJEK KREASINYA DALAM MELUKIS. KETERTARIKANNYA PADA DUNIA PERTANIAN, IA BENTUK BEBERAPA KEL;OMPOK TANI. JURAGAN KELAPA SAWIT INI, LEPAS MENGAJAR, MUNGKIN HANYA BISA DITEMUI DI KEBUNNYA.

WALI KELAS VII G

WALI KELAS VII G
YULHAIDIR, S.Pd. NIP 1970 PENDIDIKAN : S1 OLAHRAGA ALAMAT : JL. PEKUBURAN KOTA. PEMAIN TENIS LAPANGAN INI MASIH TERBILANG MUDA MASA KERJANYA, TETAPI PENGALAMANNYA SEBAGAI PEMAIN TENIS BERPRESTASI TINGKAT KABUPATEN TAK DAPAT DIPANDANG SEBELAH MATA. NYARIS SEMUA CABANG OLAHRAGA MAMPU DIMAINKAN. SKILL INDIVIDUNYA TAK PERLU DIRAGUKAN. SERING IA DITUNJUK SEBAGAI OFFISIAL BERBAGAI EVENT, BAIK TINGKAT KABUPATEN MAUPUN TINGKAT PROVINSI

WALI KELAS VIII A

WALI KELAS VIII A
SAMSUDDUHA, S.Pd NIP. 19740629 200502 2 003 Belum ada komentar, ntarpi nah ....
Tidak ada postingan.
Tidak ada postingan.